NGBdMqJaNaFbNatdMWVbLWR4MDcsynIkynwbzD1c

Peringatan Isra Mi'raj di SMP Negeri 2 Kandat

BLANTERLANDINGv101
1606433523804128295

Peringatan Isra Mi'raj di SMP Negeri 2 Kandat

Rabu, 02 Maret 2022
Peringatan Isra Mi'raj di SMP Negeri 2 Kandat
Rabu, 02 Maret 2022


SMP Negeri 2 Kandat pada hari Selasa, Tanggal 1 Maret 2022 Memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang diadakan di Mushola Nurul Jannah yaitu Mushola SMP, meskipun siswa yang mengikuti acara ini on line dan off line Tetapi tidak mengurangi kelancaran acara ini.

setelah dari Mushola di lanjutkan dengan Materi Zoom Meeting Dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri Tentang Isra Mi'raj dan diikuti semua warga sekolah dengan semangat.

Isra Mi’raj adalah dua bagian dari perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam saja. Kejadian ini merupakan salah satu peristiwa penting bagi umat Islam, karena pada peristiwa ini Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk menunaikan sholat lima waktu sehari semalam.

Peristiwa Isra Mi’raj terbagi dalam dua peristiwa yang berbeda. Dalam Isra, Nabi Muhammad SAW “diberangkatkan” oleh Allah SWT dari Masjidil Haram hingga Masjidil Aqsa. Lalu dalam Mi’raj Nabi Muhammad SAW “dinaikkan” ke langit sampai ke Sidratul Muntaha yang merupakan tempat tertinggi. Di sini Rosulullah SAW mendapat perintah langsung dari Allah SWT untuk menunaikan sholat lima waktu.

Bagi umat Islam, peristiwa tersebut merupakan peristiwa yang berharga, karena ketika inilah sholat lima waktu diwajibkan, dan tidak ada Nabi lain yang mendapat perjalanan sampai ke Sidratul Muntaha seperti ini. Sebagai umat Islam kita dianjurkan untuk memperingati, mengenang, dan mengagungkan peristiwa Isra Mi’raj yang teramat bersejarah sepanjang peradaban kehidupan manusia.

perlunya menjaga keseimbangan Iman dan Imun dalam berkehidupan dunia sebagai bekal perjalanan menuju akhirat. Hal ini tertuang dalam kegiatan belajar mengajar yang diharapkan untuk terus berakselerasi dengan situasi kondisi. Tetap berusaha maksimal agar keluarga besar SMPN 2 Kandat tetap sehat dan tetap memiliki semangat belajar. Kiranya kita semua dapat mengambil hikmah dari setiap peristiwa khususnya dengan keteladanan Nabi Allah Muhammad SAW dalam perjalanan Isra Mi’raj nya.



Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini adalah :

1. Menambah wawasan siswa/siswi SMP Negeri 2 Kandat

2. Menjalin silaturahmi antar warga sekolah

3. Melaksanakan program kerja tahunan.

4. Membanggakan dan mengharumkan nama baik SMP Negeri 2 Kandat









Dalam Peringatan Isra Mi'raj Kali ini SMP Negeri 2 Kandat mengadakan lomba antar siswa, dan lomba ini antara lain :

1. Resume Tausiah
-  Peserta semua siswa kelas 7, 8, dan 9
-  Pengumpulan resume tausiah maksimal Sabtu 5 Maret 2022 ke wali kelas masing-masing

2. Kaligrafi
-  Peserta semua siswa kelas 7 dan 8
-  Tema bebas
-  Pengerjaan di media buku gambar A4
-  Pengumpulan kaligrafi maksimal Sabtu 5 Maret 2022 (kelas 7 ke Bu Wahyu Nuryanti, kelas 8 ke Pak Agus Suntoyo)

3. Tahfidz
-  Peserta semua siswa kelas 7
-  Membuat video tahfidz dengan memilih salah satu surat yang telah ditentukan yaitu At-Takwir, Al-Infithar, atau Al-Buruuj
-  Pengumpulan video maksimal Sabtu 5 Maret 2022 pada link yang disediakan sekolah (link masih dalam proses)



ada tiga Lomba yang harus diikuti siswa dan pengumpulan lomba paling lambat hari sabtu tanggal 5 Maret 2022.

Semoga acara peringatan Isra Miraj ini mendapatkan amal ibadah yang baik dan semoga SMP Negeri 2 Kandat Bisa Melaksanakan Kegiatan Keagamaan Setiap Tahunnya. amin.


Spendaka Jaya..
Jayalah Spendakaku..




iklan banner

BLANTERLANDINGv101

Formulir Kontak Whatsapp×
Data Anda
Data Lainnya
Kirim Sekarang